EXPOSSE.COMI JAMBI – Masyarakat Provinsi Jambi dihimbau untuk mengikuti Program Pemberian Vaksin Sinovac secara gratis, yang akan dilakukan pada Kamis (13/1) besok. Vaksinasi ini merupakan Program Nasional yang dilakukan oleh Pemerintah Pusat melalui seluruh Provinsi yang ada Indonesia.
Himbauan tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jambi, Reflizal, Rabu (13/1), dalam Simulasi pemberian Vaksin Sinovac yang akan dilaksanakan pada Kamis (14/1), mulai Pukul 09.00 WIB. “Untuk seluruh masyarakat Jambi, mari semuanya ikut vaksinasi, untuk melindunsi diri dan negeri dari pandemic yang belakangan menjadi momok yang menakutkan kita semuanya,” ujar Reflizal.
Menurut Reflizal, pemberian vaksin ini adalah cara yang sangat ampuh untuk melakukan pencegahan terhadap ancaman covid-19 yang belum kunjung hilang. Untuk melakukan pemberian vaksin tersebut, pihak Dinkes Provinsi Jambi bersama pihak terkait, telah menyiapkan tempat untuk pemberian vaksin, yakni di Aula Rumah Dinas Gubernur di kawasan Ancol, Kota Jambi.
Segala persiapan, menurut Reflizal telah dilakukan dengan matang, baik persiapan Vaksin yang akan diberikan, atau pun kesiapan tenaga medis yang akan bertugas untuk memberikan vaksin kepada penerimanya esok.
Menurut Reflizal, tidak semua masyarakat nantinya akan bisa dijadikan penerima vaksin. Untuk menerima vaksin, harus berada dalam kondisi yang sehat. Jika pada saat screening kesehatan besok ditemukan ada calon penerima vaksin yang berada dalam kondisi tidak sehat, maka pemberian vaksin akan dibatalkan.
Reflizal sendiri, menyatakan bahwa dirinya bersama tim yang ada di Dinas Kesehatan, telah siap menerima vaksin, untuk memberikan contoh agar masyarakat tidak khawatir menerima vaksin tersebut. (Exp-001)
Discussion about this post