EXPOSSE.COMI TANJABBAR – Wakil Bupati Tanjungjabung Barat Hairan telah banyak menerima informasi dan laporan akhir-akhir ini terkait kondisi penerangan dan prasarana umum serta fasilitas umum lainnya di kawasan wisata Titian Orang Kayo Mustiko Rajo Alam ( red-dahulu disebut Water Front City) sehingga Wabub melakukan peninjauan guna mengetahui secara langsung kondisi yang sesungguhnya di tempat tersebut, Senin (13/9).
Kepala Dinas Perumahan dan Pemukiman, Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga dan Kasat Satpol PP, turut serta mendampingi Wabub Hairan dalam melakukan kunjungan di lokasi ini. Tiba di lokasi Wabub dan rombongan menemukan kondisi yang memprihatinkan disebabkan terdapatnya kabel penerangan yang tidak layak digunakan. Wakil Bupati melihat juga kondisi toilet umum di sini yang keadaannya tergolong tidak memenuhi standar sanitasi yang baik.
Menindaklanjuti hasil peninjauan tersebut, Wakil Bupati segera perintahkan dinas terkait untuk melakukan upaya perbaikan pada fasilitas-fasilitas di kawasan yang menurutnya merupakan salah satu ikon Tanjab Barat itu. Wabup juga minta dinas terkait segera melengkapi fasilitas-fasilitas yang diperlukan pengunjung di kawasan tersebut.
“Sebentar lagi kan kita jadi tuan rumah perhelatan MTQ ke-50 tingkat Provinsi Jambi, tentu kita harus merapikan daerah kita agar terlihat bagus, salah satunya kawasan Titian Orang Kayo Mustiko Rajo Alam yang mana ini merupakan wajah Tanjungjabung Barat.,” ucap Wabup.
Menjawab pertanyaan media di Kualatungkal Hairan mengemukakan beberapa hal terkait kunjungannya ke fasilitas umum di kota ini.
“Karena kita kemarin mendapat laporan bahwa ada beberapa fasilitas yang dirusak oleh oknum yang tidak bertanggung jawab dan kita sudah konfirmasi ke dinas terkait, Inshaa Allah, pekan ini atau sebelum perhelatan MTQ sudah diperbaiki,” sebutnya
Sebagai langkah antisipasi agar tidak terjadi lagi perusakan fasilitas umum oleh oknum yang tidak bertanggung jawab, Wabup mengatakan pihaknya akan perintahkan Satuan Polisi Pamong Praja lakukan patroli untuk beberapa pekan kedepan.
“Kita sudah panggil Satpol PP, satu atau dua minggu kedepan kita suruh patroli, ini juga bagus kalau nanti ada parkir liar atau masalah lainnya bisa langsung diamankan, nanti Satpol PP yang jaga terkait keamanan di WFC ini,” ungkap Hairan
Usai tinjau kondisi Titian Rang Kayo Mustiko Rajo Alam, Wabup Hairan menyempatkan waktu meninjau kondisi pasar ikan yang mulai tidak terawat.
“Kita tadi juga dapat masukan terkait fasilitas pasar ikan yang belum optimal, nanti kita panggil dinas terkait agar fasilitas-fasilitas di pasar ikan ini bisa dioptimalkan agar lebih bermanfaat, terutama fasilitas di lantai atas yang sekarang tidak terpakai,” kata Wabub menutup keterangannya. (Exp.005)
Discussion about this post